Durian merupakan salah satu buah yang juga menjadi komoditas ekspor terbesar negara selain mangga, manggis, nanas, rambutan, dan buah naga.
Bicara soal durian, buah yang satu ini merupakan salah satu jenis tanaman berupa pohon. Tanaman ini berasal dari hutan di Malaysia, Sumatera, dan Kalimantan.
Persebaran durian melebar ke arah Barat di negara Thailand, Birma, India dan Pakistan. Buah ini sudah dikenal di benua Asia tepatnya di Asia Tenggara sejak abad ke 7 Masehi. Saat ini, kelezatan durian sudah dikenal sampai mancanegara, namun banyak juga yang tidak suka buah durian ini.
Buah durian juga mengandung antioksidan yang baik bagi tubuh untuk dapat menangkal radikal bebas penyebab kanker.
Saat ini metode budidaya untuk menanam buah durian sudah banyak dikembangkan oleh para peneliti. Jenisnya pun sudah beragam sekali.
Salah satu jenis durian yang terkenal ke seluruh dunia adalah jenis durian montong yang memiliki cita rasa yang begitu nikmat. Selain durian montong, terdapat varietas buah durian unggul lain diataranya Durian Sukun (Jawa Tengah), Durian Sidodol (Kalimantan Tengah), Durian Petruk (Jawa Tengah), dan masih ada lainnya,..